Hashim yakin Gerindra Menang di 2024 dengan Kekuatan Anak Muda

Hashim yakin Gerindra Menang di 2024 dengan Kekuatan Anak Muda
Rakernas TIDAR ke-6 di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut) (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Hashim Sudjono Djojohadikusumo mengatakan, kekuatan anak muda menghadirkan optimisme Gerindra akan memenangkan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Hal itu disampaikan Hashim saat penutupan Rakernas ke-6 Tunas Indonesia Raya (TIDAR) di Grand City Hall Medan, Sabtu (16/7) malam.

"Jenderal besar Sudirman, panglima besar TNI meninggal dunia di usia 34 tahun. Jenderal AH Nasution umur 30 tahun sudah panglima divisi. Pemimpin dan pejuang kita banyak dari generasi muda. Paman saya gugur tahun 1946 saat berusia 21 tahun dan 16 tahun. Membawa kita ke kemerdekaan yang luar biasa," kata Hashim.

Ketua Dewan Pakar PP TIDAR itu berpesan kepada kader TIDAR sebagai organisasi sayap partai yang diisi para kaum muda untuk memersiapkan diri sebagai pemimpin masa depan. Termasuk jadi kekuatan untuk Pemilu 2024.

"Kalian pemuda pemudi bisa luar biasa. Saya lihat ada dari Aceh sampai Papua di sini. Kalianlah yang memimpin Indonesia. Kita pasti menang 2024," sebut adik kandung Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto tersebut.

Pada Rakernas itu pengurus TIDAR se-Indonesia mendeklarasikan dukungannya kepada Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, untuk maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Saya Rahayu Sarasvati Djojohadikusumo Ketua Umum PP TIDAR, bersama Ketua PD TIDAR se-Indonesia Raya dan seluruh pengurus pusat yang mewakili semangat pemuda pemudi Indonesia meminta dengan kerendahan hati kami, mendorong atas nama kepentingan bangsa, Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus dewan penasihat PP TIDAR, Prabowo Subianto untuk memimpin Indonesia 2024," kata Rahayu.

Naskah deklarasi diterima Hashim Djojohadikusumo. Kemudian seisi ruangan meneriakkan yel-yel "Prabowo Presiden".

Dalam kesempatan itu Saraswati juga kembali mengingatkan kepada para kader untuk fokus memenangkan Gerindra dan Prabowo pada 2024 mendatang. Namun tak lupa partisipasi para pemuda di Pemilu juga jadi perhatian.

"Yang kita sampaikan di sini hanya omong kosong kalau pada hari pencoblosan anak muda gak datang ke TPS. Jangan hanya melihat anak muda sebagai lumbung suara, hanya jadi objeknya. Tapi pasti kita mau berkontribusi lagi kalau dianggap subjek, kalau diberikan ruang," tambah anggota DPR RI periode 2014-2019 itu.

Menurutnya para pemuda dan pemudi mampu menentukan masa depannya sendiri. "Omong kosong jika kita menyampaikan aspirasi lalu berdoa. Tidak cukup. Harus diberikan ruang karena kita memperjuangkan masa depan kita sendiri. Kami Tidar siap memenangkan Gerindra dan Prabowo," tegasnya.

Rakernas ke-6 Tidar dibuka Jumat (15/7). Rakernas memuat berbagai agenda dan materi. Turut hadir Ketua DPD Gerindra Sumut, Gus Irawan Pasaribu, Anggota Komisi III DPR RI, Romo HR Muhammad Syafii, dan Wakil Ketua DPRD Sumut, Harun Mustafa Nasution.

(RZD/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi