Kanwil Kemenag Sumut Studi Tiru ke Berbagai Ponpes di Solo

Kanwil Kemenag Sumut Studi Tiru ke Berbagai Ponpes di Solo
Tim studi tiru Kanwil Kemenag Sumut (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Kualanamu - Tim Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Sumatera Utara (Sumut) melakukan studi tiru keberbagai pondok pesantren (Ponpes) di Solo, Provinsi Jawa Tengah.

"Rombongan Kanwil Kemenag Sumut melakukan studi tiru ini bersama Kemenag Asahan, Deliserdang, Simalungun, dan Langkat, serta ikut Kasi Pondok Pesantren dan Kasi Pendidikan Agama Islam," kata Kemenag Asahan Saripuddin Daulay, Jumat (25/11) sesampainya di Bandara Kualanamu, Deliserdang.

Kata dia, tujuan studi tiru ini, pertama bersilaturahmi dengan pimpinan Ponpes. Kemudian, kajian studi tiru ini untuk diterapkan di wilayah kabupaten/kota di Sumut dengan beberapa kajiannya. Kemudian, sistem pengadilan dan pengelolaannya.

Salah satu sasaran studi tiru tersebut ke Ponpes Askhabul Kahfi pimpinan KH Masruchan Bisri, berciri khas kitab kuning berhaluan ahlusunah wal jamaah An-nahdlyiah dengan jumlah santri sebanyak 3.500 orang.

"Semoga dengan studi tiru ini dapat bermanfaat dan menjadi acuan sistem pendidikan nantinya di beberapa Ponpes di Sumut," harapnya.

(KAH/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi