Puluhan Warga di Asahan Diduga Keracunan Makanan

Puluhan Warga di Asahan Diduga Keracunan Makanan
Salah seorang warga yang diduga keracunan makanan menjalani perawatan di Rumah Sakit IGD HAM Asahan, Minggu (8/12) (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily (Asahan) - Warga di tiga dusun di Kecamatan Silau Laut, Kabupaten Asahan, dilarikan ke rumah sakit karena diduga keracunan makanan saat menyantap hidangan diacara syukuran di salah satu rumah warga.

Kejadian pada Jumat (6/12) malam. Saat itu, warga menyantap makanan syukuran kelahiran anak. Setelahnya, sejumlah tamu merasa pusing dan sakit perut.

Awalnya dikira hanya pusing dan sakit perut biasa. "Ternyata, itu gejala awal dugaan keracunan," kata Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Asahan Khaidir Sinaga, Minggu (8/12).

Khaidir menjelaskan, peristiwa dugaan keracunan itu kemudian dilaporkan warga ke pihak kecamatan. Sebanyak 21 orang mendapat perawatan di IGD HAM Kisaran.

"Sisanya ada di Puskesmas Binjai Serbangan, Kecamatan Air Joman dan Puskesmas Lubuk Palas. Diperkirakan korban keracunan mencapai 48 orang lebih," jelasnya.

Hingga saat ini, BPBD Asahan masih melakukan pendataan korban. "Kita terus mendata. Kasus dugaan keracunan ini juga tengah diselidiki kepolisian dan sebagian korban juga sudah ada yang pulang ke rumah masing-masing," tambahnya.

(JW/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi