Jumlah ODP Terkait Corona COVID-19 di Tapanuli Utara 68

Jumlah ODP Terkait Corona COVID-19 di Tapanuli Utara 68
Bupati Taput, Nikson Nababan, memberikan keterangan pers (Analisadaily/Emvawari Candra Sirait)

Analisadaily.com, Tarutung - Jumlah Orang Dalam Pengawasan (ODP) terkait virus corona COVID-19 di wilayah Kabupaten Tapanuli Utara (Taput) hingga saat ini mencapai 68.

Hal ini disampaikan Bupati Taput, Nikson Nababan, didampingi Kapolres Taput, AKBP Horas Marasi Silaen, dan Dandim 0210 TU, Letkol Czi Roni Agus Widodo, di Aula Kantor Bupati Taput, Kamis (26/3).

"Jumlah ODP di Taput sampai saat ini sebanyak 68 orang," ujar Bupati.

Bupati mengungkapkan, sebanyak 68 orang ODP itu tersebar di sejumlah kecamatan yang ada di Taput seperti di Kecamatan Parmonangan 7, Sipoholon 2, Tarutung 17, Siatas Barita 3, Pahae Julu 7, Pahae Jae 3, Purbatua 5, Pangaribuan 18, Siborongborong 4, dan Muara 2.

Adapun tindakan yang telah dilakukan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarutung terhadap ke-68 ODP yakni melakukan foto thorak kepada para pasien dengan gejala atau keluhan sesuai dengan ciri-ciri orang terinfeksi corona COVID-19.

"Jika gambaran foto menunjukkan infiltrat pneumonia (gambaran gejala), maka akan ditingkatkan statusnya menjadi Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan dimasukkan ke dalam ruang isolasi, dan dipantau setiap hari," katanya.

Jika kondisi PDP ini mengalami pemburukan kondisi, maka pasien akan dirujuk ke RSUP Adam Malik Medan dan sebaliknya (kondisi membaik), maka statusnya diturunka menjadi ODP dan dipulangkan untuk isolasi mandiri.

"Namun tetap dipantau oleh tim medis kesehatan," tutupnya.

(CAN/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi