Pasien Positif Covid-19 Sumut Bertambah Menjadi 30 Orang

Pasien Positif Covid-19 Sumut Bertambah Menjadi 30 Orang
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemprov Sumut, Mayor Kes dr Whiko Irwan D (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Jumlah pasien positif virus corona (Covid-19) di Sumatera Utara bertambah lagi menjadi 30 orang.

Hal ini disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemprov Sumut, Mayor Kes dr Whiko Irwan D saat konfrensi pers di Gedung Pemprov Sumut, Rabu (1/4).

Berdasarkan data update terkini, pasien positif Covid-19 Sumut naik 13,2 persen. Jumlah ini meningkat dari sebelumnya 26 orang, bertambah 4 orang.

"Pasien positif Covid-19 dari hasil laboratorium sebanyak 30 orang jadi terjadi peningkatan sebesar 13,2 persen," jelasnya.

Jumlah pasien dalam pengawasan (pdp) juga mengalami peningkatan menjadi 88 orang atau naik 20,4 persen dari sebelumnya 70 orang.

Whiko menjelaskan jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) relatif stagnan dan hanya naik 1,2 persen.

"Oang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 2970 orang terjadi terjadi peningkatan sebanyak 1,2 persen dari hari sebelumnya 2.934," jelasnya.

(JG)

Baca Juga

Rekomendasi