UEFA (Reuters)
Analisadaily.com, Nyon - Federasi Sepakbola Eropa (UEFA) bereaksi atas sikap enam klub yang ikut bergabung di European Super League. Keenam klub itu, yakni Manchester United, Liverpool, Arsenal, Chelsea, Tottenham dan Manchester City.
Pernyataan bersama dari UEFA, Asosiasi Sepak Bola Inggris, Spanyol dan Italia, ditambah Liga Premier, La Liga dan Serie A, mereka tetap bersatu dalam upaya untuk menghentikan proyek sinis ini dan sedang mempertimbangkan semua tindakan peradilan dan olahraga untuk mencegah hal ini terjadi.
"Jika ini terjadi, kami ingin menegaskan kembali, kami UEFA, FA Inggris, RFEF, FIGC, Liga Premier, LaLiga, Lega Serie A, tetapi juga FIFA dan semua asosiasi anggota kami, akan tetap bersatu dalam upaya kami untuk menghentikan proyek sinis ini, sebuah proyek yang didirikan atas dasar kepentingan pribadi beberapa klub pada saat masyarakat membutuhkan solidaritas lebih dari sebelumnya," bunyi pernyataan UEFA dilansir dari Sports Mole, Senin (19/40.
"Kami akan mempertimbangkan semua langkah yang tersedia bagi kami, di semua tingkatan, baik peradilan dan olahraga untuk mencegah hal ini terjadi. Sepak bola didasarkan pada kompetisi terbuka dan prestasi olahraga; tidak bisa dengan cara lain," ujar mereka.
Seperti yang diumumkan sebelumnya oleh FIFA dan enam Federasi, klub-klub terkait akan dilarang bermain di kompetisi lain di tingkat domestik, Eropa atau dunia, dan para pemain mereka bisa ditolak kesempatannya untuk mewakili tim nasional mereka.
UEFA juga berterima kasih kepada klub-klub di negara lain, terutama klub Prancis dan Jerman, yang telah menolak untuk mendaftar. Federasi menyerukan kepada semua pecinta sepakbola, suporter dan politisi, untuk bergabung dalam memerangi proyek semacam itu jika itu ingin diumumkan.
"Kepentingan pribadi beberapa orang yang terus-menerus ini telah berlangsung terlalu lama. Cukup sudah cukup," tegasUEFA.
Dalam pernyataan tunggalnya, Asosiasi Sepak Bola mengatakan, jelas bahwa ini akan merusak sepakbola Inggris dan Eropa di semua tingkatan dan akan menyerang prinsip-prinsip kompetisi terbuka dan prestasi olahraga yang fundamental bagi olahraga kompetitif.
"Untuk kompetisi baru yang akan dibentuk yang melibatkan klub dari asosiasi yang berbeda, persetujuan akan diperlukan dari asosiasi nasional terkait, konfederasi dan atau FIFA," kata FA.
Liga Premier mengutuk setiap proposal yang menyerang prinsip-prinsip kompetisi terbuka dan prestasi olahraga yang menjadi inti piramida sepak bola domestik dan Eropa.
Fans dari klub mana pun di Inggris dan di seluruh Eropa saat ini dapat bermimpi, tim mereka dapat naik ke puncak dan bermain melawan yang terbaik. FA percaya, konsep Liga Super Eropa akan menghancurkan mimpi ini.
"Liga Super Eropa akan merongrong daya tarik dari keseluruhan pertandingan, dan memiliki dampak yang sangat merusak pada prospek langsung dan masa depan Liga Premier dan klub anggotanya, dan semua orang di sepak bola yang mengandalkan pendanaan dan solidaritas kami untuk makmur," tambahnya.(CSP)