Yuk Ketahui Talenta Esports dari Sumut, Legaeloth dan Fuddin MS

Yuk Ketahui Talenta Esports dari Sumut, Legaeloth dan Fuddin MS
Ilustrasi - Free Fire 5th Anniversary di Surabaya (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Tak hanya memiliki keindahan alam dan budaya yang luar biasa, Sumatera Utara (Sumut) juga memiliki segudang talenta esports. Terbukti, salah satu pro players Free Fire terbaik yang dimiliki Indonesia berasal dari Sumut, yaitu Richard William Manurung atau yang dikenal juga dengan nama Legaeloth.

Pria kelahiran Pematangsiantar, 8 Juli 1999 ini telah mengharumkan nama Indonesia di kancah Asia pada ajang SEA Games 2021 di Vietnam pada Mei lalu. Legaeloth mampu tampil menawan bersama tim nasional Free Fire Indonesia dan mendapatkan medali emas di ajang olahraga akbar Asia Tenggara tersebut.

“Medali emas tersebut sekaligus menjadi medali emas pertama Indonesia di cabang esports SEA Games 2021,” kata Country Head Garena Indonesia, Hans Saleh, Jumat (12/8).

Legaeloth saat ini tercatat sebagai kapten dari tim Rex Regum Qeon (RRQ) Kazu atau yang dulu dikenal sebagai tim RRQ Hades. Sebelum bergabung dengan RRQ, Legaeloth lebih dulu berkiprah bersama SFI Esport di mana dia berhasil menduduki peringkat ketiga Free Fire World Cup edisi 2019.

Bersama RRQ Kazu, Legaeloth juga tak berhenti berprestasi dan berhasil memenangkan sejumlah kompetisi bergengsi lainnya, seperti juara pertama dalam gelaran XL Axiata Game Hero 2019 World Championship dan juara ketiga dalam FFCS: Asia Series 2020.

“Di usia yang masih muda, Legaeloth masih memiliki peluang besar untuk terus berperstasi sebagai putra Sumut di dunia esports Free Fire,” terang Hans.

Dengan terus berkembangnya skena esports di Indonesia dan di dunia, beragam peluang dan profesi pekerjaan terus bertumbuh. Sekarang, beragam, profesi seperti coach, analyst, hingga caster juga dapat ditemui di dunia esports. Hal ini menghadirkan kesempatan baru bagi semua talenta esports di Indonesia untuk terus berkembang.

Kesempatan ini pula yang berhasil dimaksimalkan oleh seorang putra Medan bernama Syarifuddin atau yang dikenal dengan nama Fuddin MS. Berawal dari community builder Free Fire di Sumut dia kemudian bertransformasi menjadi salah satu coach esports Free Fire di Indonesia.

“Sejak 2020, Fuddin MS menduduki posisi coach tim Rebellion Tabor,” sebut Hans.

Berpengalaman menjadi roda penggerak komunitas Free Fire di Sumut, Fuddin MS mampu menghadirkan berbagai kesuksesan untuk Rebellion Tabor. Salah satu capaian tertinggi Fuddin MS adalah ketika mampu mengantarkan tim tersebut ke Posisi Puncak di ajang Free Fire Master League Season 3 - Divisi 1 pada 2021.

(REL/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi