Tuchel Puji Guardiola dan Sanjung Penampilan Skuatnya

Tuchel Puji Guardiola dan Sanjung Penampilan Skuatnya
Thomas Tuchel (Reuters)

Analisadaily.com, London - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, tidak segan-segan memberikan pujian kepada Pep Guardiola setelah berhasil menggagalkan langkah Manchester City untuk melaju ke final FA Cup. Dalam laga itu, anak asuh Pep kalah tipis 1-0 dari skuat The Blues.

Kemenangan itu pun menjadi ruang bagi Tuchel untuk terus menyampaikan apresiasi untuk pasukkannya, yang bermain dengan penuh semangat dan keberanian.

"Jika Anda bermain melawan Pep, Anda tahu bahwa Anda bermain melawan level tertinggi Eropa karena di mana pun dia berada di Barcelona, Bayern dan sekarang Man City, selama bertahun-tahun dia menjadi tolok ukur bagi timnya," kata Tuchel.

"Dan dia tampil lagi. Anda bisa melihat itu dengan Liga Premier. Target kami adalah menutup jarak selama 90 menit karena itu mungkin terjadi dalam sepak bola dan jika Anda datang dengan momentum yang baik, kami dapat mewujudkannya," ujarnya.

"Saya sangat, sangat senang dan bangga dengan penampilan tim kami karena kami bermain dengan banyak keberanian, kami sangat percaya diri dan bermain sangat berani dengan bola dan melawan bola. Kami memulai pertandingan dengan sangat baik, 35 menit pertama babak pertama dan paruh pertama babak kedua," tuturnya.

Dilansir dari Sports Mole, Minggu (18/4), ia juga mengaku, tim layak memenangi laga, karena para pemain tampil tidak pasif dan penuh percaya diri, apalagi melawan manajer seperti Guardiola.

"Kami pantas menang. Kami sangat aktif, kami tidak pasif dan kami pantas menang melawan mereka, seperti yang saya katakan, mungkin manajer terbaik dan jelas salah satu tim terbaik. Kami sangat senang dengan penampilan dan itu akan menjadi dorongan besar untuk kepercayaan diri kami dan untuk kemajuan kami untuk perkembangan kami karena kami tiba juga dengan tim muda dan pemain muda," ucap Tuchel.

Dia menambahkan, penting untuk memiliki pengalaman ini bersama dan yang paling penting sekarang adalah menikmatinya, biarkan para pemain merasakannya.

"Mulai hari ini, ini adalah masa lalu dan kami perlu tampil di minggu penting di Liga Premier," tambahnya.

(CSP)

Baca Juga

Rekomendasi