Partai Gelora Dukung Surya-Taufik di Pilkada Asahan

Partai Gelora Dukung Surya-Taufik di Pilkada Asahan
Ketua DPD Partai Gelora Kabupaten Asahan, Syamsul Qadri Marpaung, saat temu pers dengan sejumlah wartawan di sekretariat, Jalan Sumantri, Kelurahan Selawan, Kisaran Timur, Minggu (27/9). (Analisadaily/Awaluddin)

Analisadaily.com, Kisaran - Partai Gelora Kabupaten Asahan menjatuhkan dukungan kepada Calon Bupati dan Wakil Bupati Asahan, Surya-Taufik pada Pilkada Serentak 2020.

"Ini sudah menjadi putusan, bukan saja putusan DPD, tetapi DPW dan juga DPP Partai Gelora," ungkap Ketua DPD Partai Gelora Kabupaten Asahan, Syamsul Qadri Marpaung, saat temu pers dengan sejumlah wartawan di sekretariat, Jalan Sumantri, Kelurahan Selawan, Kisaran Timur, Minggu (27/9).

Syamsul Qadri didampingi sejumlah pengurus, yaitu Sektretaris, Muhammad Tri Fahrizal, Bendahara, Desiana Prihatin, Ketua Bidang Pemberdayaan Manusia, Rahmida Harahap, dan Kabid Pemberdayaan Perempuan, Fitriawati.

Kemudian Bidang Pemuda, Arya Pratama, Ketua DPC Partai Gerindra Kisaran Timur, Andi Kunefi Lubis, dan Kordinator Dapil VI, Aknal Sitorus.

“Dengan dukungan politik ini, maka kita akan mengerahkan SQ Center untuk memenangkan pasangan nomor 2 ini,” ujarnya.

Syamsul Qadri yang pernah duduk sebagai anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara (Sumut) juga mengatakan, pertimbangan pihaknya menjatuhkan dukungan kepada Surya-Taufik karena dari hasil pengamatan, sosok pasangan ini masih diinginkan untuk memimpin Asahan.

“Ada tim kita yang sudah terbentuk di Kabupaten Asahan, namanya SQ Center. Para pengurus dan anggota SQ Center selama ini menunggu arahan dari saya, kemana mau mengarah dan siapa dukungan kita,” terang Syamsul Qodri.

Syamsul mengatakan bahwa ia dan seluruh kadernya komitmen untuk bahu-membahu dalam memenangkan Surya-Taufik.

“Lewat media kita sampaikan kepada masyarakat bahwa Partai Gelora dan SQ Center komitmen bahu-membahu untuk memenangkan Surya-Taufik tanpa harus menjelekkan pasangan lain,” tandasnya.

(ALN/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi