Pendaftar SNMPTN USU 34.086, Daya Tampung Hanya 2.133

Pendaftar SNMPTN USU 34.086, Daya Tampung Hanya 2.133
Dr Muryanto Amin saat memberikan penjelasan dalam acara Coffee Morning dengan sejumlah wartawan, Selasa (2/3). (Analisadaily/Ferdy Siregar)

Analisadaily.com, Medan - Pendaftar Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi (SNMPTN) Universitas Sumatera Utara (USU) pada 2021 berjumlah 34.086, jumlah melonjak dari tahun sebelumnya yang hanya 20.859 orang.

Rektor Universitas Sumtaera Utara (USU) Dr Muryanto Amin menjelaskan, sementara untuk daya tampung USU di SNMPTN 2021 hanyalah 2.133 orang.

"Jadi persaingannya sangat ketat," ujar Mury di sela kegiatan Coffee Morning dengan sejumlah wartawan, Selasa (2/3).

Ia merinci, daya tampung itu terbagi menjadi dua kelompok. Kelompok Soshum berjumlah 959, sementara untuk Saintek 1.174.

"Untuk total peminat Saintek sendiri datanya berjumlah 22.763 dengan prodi tervaforit adalah Farmasi dengan 1.882 pendaftar," jelasnya.

Sementara untuk Soshum jumlah yang mendaftar adalah 11.323 dengan Manajemen menjadi yang terbanyak peminat, yakni 2.236 orang.

Ia juga menginformasikan untuk kelompok Saintek yang minim peminat adalah Fisika, sementara Soshum adalah Sastra Batak.

Pengumuman hasil SNMPTN 2021 dijadwalkan 22 Maret.

Tahun 2021, USU akan menampung kurang lebih 7.500 mahasiswa baru hasil seleksi jalur SNMPTN, SBMPTN, Mandiri dan D3.

(BR)

Baca Juga

Rekomendasi