Maksimalkan Layanan Broadband, Telkomsel Ajak Pelanggan di Sumut-Aceh Ganti Kartu uSIM 4G

Maksimalkan Layanan Broadband, Telkomsel Ajak Pelanggan di Sumut-Aceh Ganti Kartu uSIM 4G
Maksimalkan layanan Broadband, Telkomsel Ajak Pelanggan ganti kartu uSIM 4G (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Telkomsel terus mengajak pelanggan yang masih menggunakan kartu SIM non 4G untuk mengganti dengan uSIM 4G. Pelanggan dapat melakukan penggantian kartu dengan mengunjungi GraPARI Telkomsel terdekat.

Dengan menggunakan uSIM 4G pelanggan dapat memanfaatkan layanan broadband di jaringan 4G/LTE menjadi lebih maksimal. Sesuai dengan arahan pemerintah melalui Kementrian Kominfo RI, Telkomsel akan menuntaskan upgrade jaringan 3G ke 4G/LTE di tahun 2022, sehingga seluruh pelanggan yang masih menggunakan jaringan 3G harus beralih ke 4G/LTE.

General Manager Consumer Sales Regional Sumbagut Telkomsel Erwin T Saragih, Jumat (24/6)mengatakan “Kami terus berupaya menghimbau para pelanggan khususnya di wilayah operasional Provinsi Aceh dan Sumatera Utara untuk melakukan migrasi atau penukaran uSIM 4G. Dengan jaringan tersebut, pelanggan dapat menikmati layanan koneksi broadband yang jauh lebih berkualitas. Dengan jaringan berkualitas tersebut kami ingin para pelanggan dapat menikmati beragam aktivitas digital seperti browsing, gaming, streaming, chatting dan lainnya dengan lancar dan stabil.”

Bagi pelanggan yang belum menggunakan uSIM 4G dapat menukarkan ke GraPARI terdekat dengan membawa identitas KTP Asli, simcard fisik non 4G, dan foto Kartu Keluarga. Nantinya untuk pelanggan yang nomornya sudah terhubung dengan layanan mobile banking akan ada validasi di GraPARI untuk keamanan dan kenyamanan data pelanggan.

Selain itu, bagi pelanggan yang nomornya tidak terhubung dengan layanan mobile banking dapat memanfaatkan layanan ganti kartu secara mandiri menggunakan mesin My GraPARI atau melalui kantor distributor Telkomsel Authorized Partner (TAP) serta outlet Telkomsel. Info lebih lanjut pelanggan dapat mengakses halaman web tsel.me/ingatempatg.

Pelanggan juga dapat melakukan pengecekan informasi terkait Simcard dan device 4G nya apakah sudah uSIM, melalui layanan UMB di *888*47#. Telkomsel juga menghadirkan banyak keuntungan bagi pelanggan Kartu Prabayar Telkomsel yang melakukan penukaran kartu 4G, berupa bonus kuota hingga 30 GB selama 30 hari untuk pelanggan yang masa aktif kartunya lebih dari enam bulan serta penggunannya lebih dari Rp 100 ribu, dan bonus kuota sebesar 15 GB selama 30 hari akan di berikan untuk pelanggan yang melakukan penukaran kartu Non 4G ke kartu 4G dengan masa aktif kartunya lebih dari tiga bulan serta penggunaan kurang dari Rp 100 ribu. Bonus kuota ini akan langsung diperoleh pelanggan saat aktivasi kartu 4G hanya dengan harga Rp 10 saja.

“Kami berharap pelanggan yang belum melakukan ganti kartu 4G di smartphonenya dapat segera mengganti ke uSIM 4G agar tidak mengganggu kenyamanan komunikasi. Kami ingin pelanggan dapat merasakan #Bagusnya4GTelkomsel untuk mengakses internet dan menikmati berbagai keuntungan yang kami hadirkan melalui penukaran kartu Usim 4G/LTE,” pungkas Erwin.

(JG/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi