Gedung SMPN 6 Sidimpuan Nyaris Dilalap Api

Gedung SMPN 6 Sidimpuan Nyaris Dilalap Api
Gedung SMPN 6 Sidimpuan yang sempat dilalap api tampak menghitam (Analisadaily/Hairul Iman Hasibuan)

Analisadaily.com, Sidimpuan - Akibat pembakaran di tempat sampah, gedung Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 6 Sidimpuan di Jalan Kenangan nyaris dilalap api.

Pantauan Analisadaily.com, Jumat (19/11), dinding tangga menuju ruang kelas di lantai dua legam akibat dijilat api yang berasal dari tempat sampah, tepat berada di bawah tangga tersebut.

Selain tangga, dinding luar kelas juga tampak menghitam karena kobaran api yang sempat melalapnya.

Meski tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian diperkirakan mencapai belasan juta rupiah.

Menurut Budi (45), salah seorang warga setempat, sebelum dua unit mobil pemadam kebakaran tiba, api sudah dapat dipadamkan secara manual.

"Begitu api membesar, warga langsung bereaksi bergotong royong memadamkan api sehingga tidak sampai membakar ruangan SMPN 6," ungkapnya.

(HIH/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi