Sambut Ramadan, PMI Paluta Bagikan Alat Kebersihan ke Masjid

Sambut Ramadan, PMI Paluta Bagikan Alat Kebersihan ke Masjid
Bagikan alat kebersihan ke masjid (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Gunung Tua - Palang Merah Indonesia ( PMI) Kabupaten Padanglawas Utara (Paluta) menyalurkan bahan dan alat kebersihan untuk masjid di wilayah Gunung Tua dan sekitarnya.

Kegiatan ini dimulai sejak Jumat (1/4) hingga Sabtu (2/4) sebagai wujud nyata kesadaran relawan dan generasi muda dalam menjaga kebersihan tempat ibadah menjelang bulan suci Ramadan

Ketua PMI Paluta, Tohong Pangondian Harahap menuturkan, kegiatan ini merupakan gerakan untuk mengajak masyarakat dan generasi muda membantu membersihkan tempat ibadah sebagai tanggung jawab bersama.

"Gerakan Bikin Bersih Masjid (BBM) dan Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) di wilayah Paluta ini harus kita tingkatkan kembali, yakni marsialapari bagi generasi muda yang mulai hilang. Jika masjidnya bersih, maka ibadah menjadi semakin bersih juga," ujar Tohong.

Tohong menambahkan, kegiatan ini akan terus digalakkan sebagai wujud nyata PMI hadir di tengah-tengah masyarakat, dan bertindak sebagai garda terdepan dalam kemanusiaan

Selain melaksanakan kegiatan bersih masjid, PMI Paluta juga terjun langsung untuk menyosialisasikan hidup bersih dan sehat, dan membagi masker kepada nazir masjid serta masyarakat sekitar.

(ONG/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi