Sasar Remaja, Polres Padang Lawas Tangkap Pengedar Narkoba

Sasar Remaja, Polres Padang Lawas Tangkap Pengedar Narkoba
Tersangka beserta barang bukti dibawa ke Mapolres Padang Lawas (Analisadaily/Atas Siregar)

Analisadaily.com, Padang Lawas - Kepolisian Resort (Polres) Padang Lawas (Palas) menangkap seorang pengedar narkoba di Desa Sungai Korang, Kecamatan Hutaraja Tinggi, Kamis (6/2) sore.

Informasi dihimpun Analisadaily.com, penangkapan ini berkat informasi dari masyarakat yang resah dengan maraknya peredaran narkoba yang mulai menyasar remaja dan anak di bawah umur.

Kapolres Padang Lawas, AKBP Jarot Yusviq Andito, melalui Kasat Reserse Narkoba, AKP Agus M. Butar-butar, menjelaskan rumah tersangka SH alias Ulong di Desa Sungai Korang kerap dijadikan lokasi transaksi narkotika jenis sabu-sabu.

"Menyusul informasi tersebut, personil Sat Narkoba melakukan pengintaian di sekitar kediaman tersangka," ujar Agus, Jumat (7/2).

Melihat gelagat SH yang mulai mencurigakan, petugas langsung melakukan penyergapan. Dari tangan tersangka ditemukan sabu-sabu.

"Kita menyita satu kantong plastik warna hitam berisi satu bungkus plastik klip bening sedang yang diduga berisikan sabu-sabu dengan berat bersih 5,53 gram dan uang tunai Rp 470.000. Kemudian satu unit timbangan elektronik warna hitam serta pipet berbentuk sekop warna putih dan putih merah, tiga mancis warna biru tua," tukasnya.

(ATS/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi