Ketua MWA dan Rektor Kunjungi Sejumlah Fasilitas USU

Ketua MWA dan Rektor Kunjungi Sejumlah Fasilitas USU
Rektor USU Dr Muryanto Amin didampingi Dekan FIB USU Dr Budi Agustono saat meninjau fasilitas di FIB. (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) Dr Nurmala Kartini Pandjaitan Sjahrir didampingi Rektor USU Dr Muryanto Amin mengunjungi sejumlah fasilitas di setiap fakultas, Senin (8/3).

Adapun fasilitas yang ditinjau Ketua MWA dan Rektor USU adalah Laboratorium Bahasa Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Perpustakaan USU, Laboratorium FMIPA dan Fakultas Kedokteran.

Dr Nurmala Kartini Pandjaitan Sjahrir mengatakan, laboratorium merupakan aspek penunjang yang penting dalam kegiatan belajar mengajar sehingga peningkatan fasilitasnya harus disegerakan.

"Pembangunan infrastruktur di USU harus dipercepat. Tadi kami sudah rapatkan dan hal ini akan menjadi program prioritas," ujarnya.

Rektor USU Dr Muryanto Amin menjelaskan, pemerataan infrastruktur di setiap fakultas akan menjadi program utama.

Rektor USU bersama Ketua MWA Dr Nurmala Kartini Pandjaitan Sjahrir
"Kunjungan Ketua MWA USU adalah untuk mengecek langsung kondisi terkini dari infrastruktur yang ada di fakultas," ujarnya.

Dekan FIB USU, Dr Budi Agustono saat mendampingi Ketua MWA dan Rektor USU mengatakan pihaknya berterimakasih kepada Ketua MWA dan rektor telah memilih FIB untuk divisitasi.

"Visitasi ini tentu sangat berarti bagi FIB, karena Ketua MWA dan Rektor USU bisa melihat langsung kondisi di lapangan seperti apa," katanya.

FIB, imbuhnya, akan mendapat bantuan pembangunan dan pengadaan peralatan laboratorium bahasa dan pembangunan gedung kuliah Prodi Ilmu Perpustakaan dan Sains Informasi.

Dalam kunjungannya, selain didampingi rektor dan dekan, Ketua MWA Dr Nurmala Kartini juga didampingi Sekretaris MWA Prof dr Guslihan Dasatjipta, anggota MWA USU di antaranya Reni Sitawati Siregar, Prof Hasim Purba, Arifin Nasution MSi dan Prof Khairina Nasution.

Ketua MWA sendiri sebelum melakukan kunjungan memimpin Rapat Pleno MWA untuk penetapan para Wakil Rektor USU. Direncanakan Ketua MWA juga akan melantik para wakil rektor, Selasa (9/3) Pukul 10.00 WIB di Gelanggang Mahasiswa.

Kunjungan kerja Ketua dan Anggota MWA ke USU sendiri akan berakhir 10 Maret 2021.

(BR)

Baca Juga

Rekomendasi